Tobat dan Gak sanggup beli windows ? Hijrahlah ke linux


assalamualaikum my bro
hari ini saya akan berbagi cerita informasi tentang hijrah dari windows ke linux.
sudah tidak mengherankan lagi bahwa mayoritas penduduk dunia menggunakan windows sebagai
OS utama mereka. dan umumnya di Indonesia juga sama.
termasuk dari toko komputer dan laptop telah memasangkan windows secara default untuk OS. namun sayangnya poin penting dalam hal ini adalah sebagian besar windows yang dipasang adalah windows bajakan (ilegal).
pada awalnya saya pikir ahh gak apa-apa lah makai windows bajakan. tapi setelah saya terus belajar tentang agama. akhirnya saya taubat :'v bahwasalnya penggunaan windows bajakan itu sama saja seperti memakai barang curian. yang tentunya jadi pertanyaan apakah penghasilan dari itu HALAL atau TIDAK.
bahkan tidak hanya windows saja. tetapi Microsoft office, Adobe Photoshop, Corel Draw, Adobe Premiere dll kebanyakan adalah software-software berbayal yang apabila semua di akumulasikan berada di sekitar angka 20 Juta untuk versi originalnya.
dan saya pikir bekerja dengan kondisi seperti ini (bajakan) tidaklah berkah.
sebelumnya saya telah mengenal os Linux di bangku sekolah yakni Debian untuk pembuatan web server. Saya mengenali linux sebagai os alternatif yang bersifat open source. mengapa begitu ? karena linux dikerjakan secara terbuka oleh komunitas-komunitas sehingga banyak tercipta distro (varian) linux seperti  :
- Ubuntu
- OpenSuse
- Redhat
- Debian
- Fedora
- Mint
- Elementary os
- dll
Setelah searching dan browsing ditambah lagi research selama seminggu. saya menemukan banyak sekali keunggulan linux yang sebelumnya tidak saya ketahui. dan berikut akan saya ulas di beberapa poin di bawah.
Apakah software di linux bisa menggantikan windows ?
Ini menjadi pertanyaan umum bagi yang ingin hijrah ke linux. dan jawabannya adalah bisa
karena ada banyak software yang sejenis dari linux dan bersifat gratis bahkan diantaranya dapat sinkron dengan format-format yang ada di windows seperti halnya office dan corel draw. beberapa yang umum adalah sebagai berikut
OFFICE - Microsoft Office > Libre office, Open Office, WPS Office
Editing Foto - Adobe Photoshop > GIMP
Design Vector - Corel draw, Adobe Ilustrator > Inkscape
Editing Video - Adobe Premiere > Kdenlive, Lightwork,
dan untuk lengkapnya disini "Linux Software Equivalent to windows software"
Apakah Linux hanya untuk yang ahli komputer saja ?
Ini juga sebuah pertanyaan umum dimana yang kita tahu bahwa penggunaan windows lebih mudah di banding linux. namun, itu pernyataan untuk orang-orang masa lalu.
sekarang linux sudah hadir dengan berbagai kemudahannya. dengan tampilan yang simpel bahkan beberapa menyerupai windows.
dan sekarang sudah terdapat app center (seperti playstore di Android) untuk memberikan kemudahan dalam pemasangan software-software di linux.
Tampilan linux membosankan dan jelek ?

Sekarang ini linux telah tersedia dalam berbagai tampilan dan UI yang sangat segar. akhir-akhir ini saya juga research tentang Elementary OS yang tampilannya sangat mirip dengan MAC OS milik apple. dan tampilan baru linux Ubuntu 18.04 yang sudah menggunakan GNOME yang membuatnya semakin segar dan keren.
jadi kalau soal tampilan linux bisa dibilang lebih baik (y).
dan berikut adalah tampilan Elementary OS 5.0 Juno
image
Log Screen
image
Desktop
image
APP Center
Apakah Bisa bermain game di Linux ?
salah satu kekhawatiran para gamer untuk pindah ke linux adalah ini. karena tidak banyak game-game terkenal tidak tersedia di linux. TAPI… eits sebentar dulu..
Sekarang steam telah tersedia di linux yang membuat ratusan ribu game telah bisa dimainkan di linux
seperti DOTA 2, Stardew Valley, dll
image
dan beberapa software lain seperti “Play On Linux” yang memungkinkan kita untuk memainkan game yang berasal dari windows untuk dimainkan ke linux.

KESIMPULAN
Untuk windows dan linux semuanya punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. saya bukan fanboy salah satunya. karena salah satu alasan saya pindah ke linux adalah demi meninggalkan semua software bajakan untuk hasil kerja yang lebih berkah Open-mouthed smile .
jadi akan saya tekankan bagi yang masih hobi bajak membajak untuk hijrah segera ke linux. karenja saya sendiri telah merasakan manfaatnya. dan overall tidak mengecewakan Open-mouthed smile
selain itu penggunaan linux saya juga gunakan untuk mendidik diri saya menjadi lebih baik dalam dunia development dan IT hehe.

Thanks for coming
jika suka silahkan SHARE dan COMMENT di bawah agar blog ini tetap memberi post seputar dunia IT dll
Wassalamualaikum



































8 komentar:

  1. Tapi gimana yah, dalil nya.... Dunia maya yang begitu abstrak, pada dasarnya bisa aja, kita manfaatkan daripada mubadzir.

    BalasHapus
  2. semua kembali kepada user yang menghargai hak cipta developer..
    ini sama saja kita seperti memanfaatkan barang yang dicuri orang lain..
    dan tindakan ini termasuk dosa

    BalasHapus
  3. ane setuju sama admin nih hehehe saya juga tadinya windows sekarang hijrah di linux backbox.

    BalasHapus
    Balasan
    1. keren gan... smoga pengguna linux makin banyak

      Hapus
  4. mantab gan, ane juga linux user untuk mencari rezeki yang berkah hehe

    BalasHapus
  5. Sebenarnya linux menarik bgt gan, apalagi buat yang mau tobat dan gak sanggup beli windows haha

    BalasHapus